Dari Jogja SPS Gelar KOMBI 2012

[IMG:img-7116.jpeg]

Untuk pertama kalinya Serikat Perusahaan Pers (SPS) Pusat menggelar kompetisi debat dan menulis artikel tentang BUMN tk SMA dan sederajat se-Indonesia (KOMBI) 2012. Direncanakan, KOMBI yang memperebutkan trophy bergilir Menteri BUMN ini akan berputar di enam kota --Jogjakarta, Surabaya, Semarang, Jakarta, Bandung, dan Palembang-- mulai 12 - 30 November 2012. Grand final akan diselenggarakan di Jogjakarta, 14 - 15 Desember 2012.

Mengawali KOMBI, Jogjakarta menjadi tuan rumah kegiatan tersebut yang digelar di aula Harian Kedaulatan Rakyat, Jalan P Mangkubumi, Jogjakarta, Senin (12/11). KOMBI wilayah Jogjakarta diikuti 26 tim debat dari 14 sekolah dan 16 penulis artikel dari tujuh sekolah SMA dan sederajat se Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Setelah melalui proses dari babak penyisihan, semifinal, hingga final, akhirnya tim SMA Kolese De Brito Jogjakarta (B) berhasil menjadi juara debat KOMBI wilayah DIY mengalahkan tim debat SMA De Britto Jogjakarta (A) sebagai runner up dan SMAN 7 Jogjakarta sebagai Juara III.

Hasil 10 besar selengkapnya, berada di peringkat IV – X untuk kategori debat KOMBI wilayah DIY adalah tim SMA Pangudi Luhur Sedayu Bantul (tim B), SMAN 6 Jogjakarta (A), SMAN 1 Jogjakarta (B), SMAN 4 Jogjakarta (B), SMA Pangudi Luhur Sedayu (A), SMA Muhammadiyah 2 Jogjakarta (B), dan SMAN 1 Jogjakarta (A).

Sementara pada kategori artikel, juara pertama direbut Andreas Adhi Eko dari SMA Pangudi Luhur Sedayu, Bantul.
Menguntit di belakang Andreas yang menulis artikel berjudul “Bangkitkan Kedaulatan Ekonomi Melalui BUMN”, sebagai runner up dan juara ketiga adalah Nidatiara Azizah Rahmawati T (SMA Muhammadiyah 2 Jogjakarta) dan Muhammad Abdul Fikri (MA Ali Maksum Jogjakarta). Keduanya menulis artikel “BUMN, Pertahankan Kedaulatan Ekonomi Bangsa Indonesia dari Bangsa Asing” dan “Nasionalisme dari Tangan BUMN”.

Sedangkan peringat IV – X lomba artikel KOMBI wilayah DIY masing-masing ditempati Putri Nur Halimah (SMAN 4 Jogjakarta), Muhammad Syauqi (MA Ali Maksum Jogjakarta), Puji Very Ani (SMA Pangudi Luhur Sedayu Bantul), Heribertus Agus Purwaka (SMA Pangudi Luhur Sedayu Bantul), Daniar Catur Wulandari (SMAN 1 Sewon Bantul), Riadho Clara Shinta (SMAN 4 Jogjakarta), dan Zulhilmi Hanip (MA Ali Maksum Jogjakarta).

 KOMBI 2012 diselenggarakan oleh Serikat Perusahaan Pers (SPS) Pusat bekerjasama dengan Kementerian BUMN RI, dan didukung oleh PGN, Jamsostek, Telkom, IPC, KAI, Sucofindo, Antam, Timah, Pertani, Sarinah, PTPN XII, PTPN IX, PTPN XIII, PTPN VIII, Angkasa Pura II, Nindya Karya, Pelni, PTPN II, dan Askrindo. asw/eta